PELEPASAN KARYAWAN PD PAL JAYA YANG TELAH MEMASUKI MASA PURNA BHAKTI
Goodbyes are not forever. Goodbyes are not the end. They simply mean I’ll miss you, until we meet again. Itulah kata-kata yang terpintas dipikiran ketika hendak melepas salah seorang karyawan yang telah memasuki masa purna bakti, Bp. Tri Purwo Cahyoko , Jumat 4 November 2016.
Beliau telah mengabdikan diri bekerja di PD PAL Jaya selama 27 tahun. Bapak Cahyoko lahir pada tanggal 5 November 1960 di Jakarta. Beliau memiliki seorang istri yang bernama Diana dan dianugerahi seorang anak yang bernama Dicho Pratama. Selama bekerja, bapak Cahyoko pernah menduduki beberapa jabatan yaitu Staf Sub Bidang Kas (1989-1992), Kepala Sub Bidang Kas (1992-2000), Staf Sub Bidang Kepegawaian (2000-2015) dan Staf Asisten Manajer Penagihan (2015 – 2016).
Pelepasan karyawan purna bakti dipimpin oleh Direktur Utama PD PAL Jaya Bapak DR. Subekti, SE, MM dan dihadiri seluruh karyawan. Dalam sambutannya bapak Subekti berpesan kepada bapak Cahyoko untuk tetap menjalin silahturahmi kepada keluarga besar PD PAL Jaya. Bapak Subekti juga memberi pengarahan kepada bagian kepegawaian agar menyiapkan program pelatihan bagi karyawan yang akan memasuki usia pensiun.
Selama bekerja di PD PAL Jaya Bapak Cahyoko belum pernah diberikan sanksi indisipliner dan telah memiliki Penghargaan Masa Kerja 15 Tahun, 25 Tahun, dan Penghargaan Melaksanakan Ibadah Umroh Tahun 2015. Memiliki kepribadian yang taat pada aturan, humoris, selalu bersyukur terhadap apa yang dia terima, dan tekun dalam bekerja menjadikan bapak Cahyoko menjadi sosok yang dikenang oleh para karyawan dan juga menjadi panutaan dalam bekerja.
Kepada karyawan yang masih aktif, Bapak Cahyoko berpesan agar karyawan bekerja yang baik dan ikhlas karena bekerja adalah ibadah.
Goodbye! Keep in touch! We will miss the great times we had working together!