santunan dan pelepasan

santunan dan pelepasan

SANTUNAN ANAK YATIM SEKALIGUS PELEPASAN JEMAAH UMROH DAN PERJALANAN WISATA ROHANI PEGAWAI PD PAL JAYA TAHUN 2016

Pada hari Jumat, 23 Desember 2016 bertempat di Kantor PD PAL Jaya telah diadakan acara Santunan kepada Anak Yatim/Piatu dan Duafa sekaligus Pelepasan Jamaah Umroh dan Wisata Rohani ke Yerussalem. Acara diawali dengan sambutan Direktur Utama PD PAL Jaya DR. Subekti, SE, MM. Pada sambutannya, Dirut PD PAL Jaya memberikan edukasi mengenai lumpur tinja tangki septik yang harus disedot secara rutin sekaligus mempromosikan PD PAL Jaya kepada anak-anak dan tamu yang hadir.

Santunan anak yatim/piatu dan duafa setingkat Sekolah Dasar diberikan kepada 56 orang, terdiri dari:

1.    Yatim dan duafa lingkungan kantor PD PAL Jaya sebanyak 14 orang
2.    Yatim dan duafa asuhan putra putri pegawai PD PAL Jaya sebanyak 13 orang, dan
3.    Putra putri Pekerja Harian Lepas (PHL) PD PAL Jaya yang patut mendapatkan santunan sebanyak 29 orang.

Pegawai PD PAL Jaya yang mendapat penghargaan wisata rohani Umroh dan perjalanan ke Yerusalem berjumlah 6 (enam) orang, terdiri dari :

a.    Ibadah Umroh, 4 orang pegawai  yang akan diberangkatkan tanggal 29 Desember 2016 yaitu :

1.      Drs. Ahmad Riva’i
2.      Yosfirman Ahmad
3.      Rudi Badruddin
4.      Wati Rastitawati, istri dari pegawai Alm. Bp. Hudoyo

b.Perjalanan ke Yerusalem sebanyak 2 (dua) orang pegawai, yaitu Sdr. Hendri LW Sitohang, ST, M.Eng. yang sudah diberangkatkan pada tanggal 18 Desember 2016 serta Sdr. Hadman Situmorang yang direncanakan akan berangkat awal Januari Tahun 2017.

Mewakili pegawai yang menerima penghargaan. Bp. Ahmad Riva’i dan Bp. Hadman Situmorang menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang diberikan PD PAL Jaya berupa perjalanan wisata rohani dan mereka berharap ada peningkatan kinerja dan perubahan perilaku sepulang dari wisata rohani tersebut.

perayaan malem tahun baru 2017

perayaan malem tahun baru 2017

PESTA RAKYAT GEBYAR MENYAMBUT TAHUN BARU 2017

Dalam rangka memeriahkan Malam Tahun Baru 2017, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan Penyambutan Malam Tahun Baru 2017 berupa Pergelaran Musik dan Seni Budaya di 5 (lima) Kotamadya di DKI Jakarta, dengan tema “Kita Semua Bersaudara”. Dalam acara ini, PD PAL Jaya berpartisipasi sebagai koordinator panggung hiburan di Halaman Kantor Walikota Jakarta Selatan.

Ratusan warga berdatangan memadati halaman kantor walikota Jakarta Selatan untuk merayakan pergantian tahun baru 2017. Turut hadir juga Kepala BKD DKI Jakarta Agus Suradika, Kapolres Metro Jakarta selatan, Dandim 0504, Sekko Desi Putra dan para SKPD/UKPD di lingkungan Pemkot Jakarta selatan dan Direktur Utama PD PAL Jaya Subekti didampingi Para Manajer PD PAL Jaya.

Walikota Jakarta Selatan  Tri Kurniadi dalam sambutannya mengatakan kegiatan pesta rakyat di Kantor Walikota Jakarta Selatan bertujuan untuk menghibur masyarakat yang ingin merayakan Tahun Baru. Selain memberikan hiburan, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat tali silahrurahmi masyarakat Jakarta Selatan,”katanya Minggu dinihari.

Acara ini diselenggarakan untuk menghibur masyarakat yang ingin merayakan Tahun Baru 2017 dan mempererat tali silahrurahmi masyarakat Jakarta Selatan. Untuk menyambut dan memeriahkan malam Tahun Baru, berbagai hiburan ditampilkan dalam panggung hiburan seperti dari Gambang kromong, seni tari dan musik Koes Plus. Sehingga warga sekitarnya tidak perlu pergi jauh-jauh ke Ancol, Monas, Sudirman, Thamrin atau berkeliling Jakarta.

Adanya acara panggung hiburan dimulai dari pukul 20.00 dan berakhir pukul 24.00, diakhiri dengan pesta kembang api, dan diharapkan bisa membuat perayaan Tahun Baru 2017 semakin berkesan.

PKS PD PAL Jaya & FoodStation

PKS PD PAL Jaya & FoodStation

PENANDATANGANAN KERJASAMA LAYANAN PENGELOLAAN AIR LIMBAH DI KAWASAN PASAR INDUK CIPINANG

Bertempat di Kantor PT. Food Station Tjipinang Jaya, pada tanggal 16 Desember 2016 telah dilaksanakan penandatanganan Kerjasama Layanan Pengelolaan Air Limbah antara PD PAL Jaya dengan PT. Food Station Tjipinang Jaya. Kerjasama layanan pengelolaan air limbah dalam bentuk penyedotan, pengangkutan dan pengolahan lumpur tinja dari Kawasan Pasar Induk Cipinang.

Acara dihadiri Direktur Utama PT Food Station Bp. Arief Prasetyo Adi, Direktur Keuangan & Umum PT. Food Station Bp. Thomas Hadinata, Direktur Utama PD PAL Jaya Bp. Subekti, Direktur Administrasi & Keuangan Bp. Hidayat Sigit Suryanto, Direktur Teknik & Usaha Bp. Junifer Panjaitan beserta tim masing-masing.

Pada kesempatan tersebut juga diwacanakan rencana kerjasama penyediaan beras bagi karyawan melalui Koperasi PD PAL Jaya.

Kerjasama layanan pengelolaan air limbah dan penyediaan beras karyawan antara PD PAL Jaya dengan PT. Food Station merupakan wujud nyata sinergi BUMD dalam rangka memajukan Perusahaan Daerah di Lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Floating-Hotline-Icon-01

Hotline Hubungan Masyarakat
(021) 835 42 52 - extension 6 +62 812 9079 0899

Hotline Layanan Pengaduan Pelanggan (Administrasi)
(021) 835 42-52 - extension 207 +62 878 9366 5470

Hotline Layanan Pengaduan Pelanggan (Teknis)
(021) 835 42-54 atau +62 851 5627 4188

Hotline Layanan Penyedotan Lumpur Tangki Septik
(021) 8370 2136 atau +62812 9077 70-20 / 30

Hotline Layanan Sistem Perpipaan
+62 813 8832 9008

Hotline Layanan Tangki Septik Modifikasi (BIOPAL)
+62 813 8529 1475

Hotline Layanan Penanggulangan Sumbatan Instalasi Pipa Air Limbah/Plumbing
+62 813 8529 1475

Hotline Layanan Pemeriksaan Laboratorium
+62 851 7514 4468

Hotline Layanan Pengelolaan Limbah B3
+62 811-1991-890