Pelepasan Penerima Penghargaan Umroh dan Wisata Rohani
Pelepasan Penerima Penghargaan Umroh dan Wisata Rohani
PD PAL Jaya kembali memberikan penghargaan kepada karyawan dan karyawati berupa perjalanan ibadah umroh bagi umat muslim dan wisata rohani bagi umat kristiani. Penerima penghargaan tersebut antara lain Bapak Ahadiyat, Bapak Untung, Ibu Endang, Ibu Dyah untuk perjalanan ibadah umroh tanggal 4 Februari 2019, serta Ibu Lisbeth dan Ibu Gusti untuk perjalanan wisata rohani tanggal 17 Februari 2019. Bapak Subekti selaku Dirut PD PAL Jaya menyampaikan kriteria penilaian pegawai bisa mendapatkan penghargaan tersebut yaitu umur, kegiatan ibadah, masa kerja, dan disiplin. Dengan adanya penghargaan tersebut, diharapkan pegawai PD PAL Jaya dapat meningkatkan kualitas diri baik rohani maupun kinerja kepada perusahaan.
LABORATORIUM PAL JAYA MENDAPAT AKREDITASI KAN (KOMITE AKREDITASI NASIONAL)
SYUKURAN LABORATORIUM PD PAL JAYA MENDAPAT AKREDITASI KAN (KOMITE AKREDITASI NASIONAL)
Dalam rangka diperolehnya akreditasi KAN untuk laboratorium PD PAL Jaya, bersama dengan manajemen, pada hari Jumat tanggal 25 Januari 2019 diadakan pemotongan tumpeng dan doa Bersama sebagai ungkapan rasa syukur. Syukuran ini dihadiri oleh seluruh Direksi dan para pejabat serta badan pengawas PD PAL Jaya.
Untuk mendapatkan sertifikat akreditasi laboratorium KAN, PD PAL Jaya melakukan jenis pengujian atau sifat-sifat yang diukur sebanyak 9 (sembilan) parameter yaitu PH, Amonia, Deterjen (MBAS), Permanganat (KmnO4), Total Suspended Solid (TSS), Total Dissolved Solid (TDS), Daya Hantar Listrik (DHL), Dissolved Oxygen (DO), dan Suhu. Dengan diperolehnya sertifikat KAN ini, diharapkan dapat meningkatkan mutu dan kualitas hasil analisis air limbah di laboratorium PD PAL Jaya.
Pengumuman Penetapan Penyedia Jasa Keamanan